
Banda Aceh 22 Desember 2025 — Prestasi membanggakan kembali ditorehkan mahasiswa Fakultas Pertanian Universitas Syiah Kuala (USK). Dua mahasiswa Program Studi Teknologi Hasil Pertanian (THP) angkatan 2025, Claudia Agatha Manurung dan Jihan Novaliza, berhasil meraih Gold Medal pada ajang Indonesia International Applied Science Project Olympiad (I2ASPO) ke-6 yang berlangsung pada 17–20 Desember 2025.
Kompetisi bergengsi tingkat internasional tersebut diselenggarakan di Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta. Claudia dan Jihan meraih medali emas pada kategori Research Children with Special Needs, sebuah kategori riset terapan yang menuntut kepekaan sosial, inovasi ilmiah, serta dampak nyata bagi kelompok berkebutuhan khusus.
Wakil Rektor III USK Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Prof. Dr. Mustanir, M.Sc., menyampaikan apresiasi atas capaian tersebut. Ia menilai prestasi ini menjadi bukti bahwa mahasiswa USK mampu bersaing di level internasional dengan karya ilmiah yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga memiliki nilai kemanusiaan dan kebermanfaatan sosial yang tinggi. Menurutnya, pencapaian ini sejalan dengan komitmen USK dalam mendorong mahasiswa berprestasi dan berdaya saing global.
Apresiasi serupa disampaikan oleh Direktorat Kemahasiswaan dan Prestasi USK. Direktur Kemahasiswaan USK, Prof. Dr. Ir. Farid Mulana, S.T., M.Eng., menyatakan bahwa keberhasilan ini merupakan hasil dari pembinaan berkelanjutan serta semangat inovasi mahasiswa. Ia berharap prestasi tersebut dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa lainnya untuk aktif mengikuti kompetisi ilmiah dan mengembangkan riset yang berdampak bagi masyarakat.

Dekan Fakultas Pertanian USK, Prof. Ir. Sugianto, M.Sc., Ph.D., juga mengungkapkan rasa bangga atas keberhasilan Claudia dan Jihan. Ia menegaskan bahwa Fakultas Pertanian terus mendorong penguatan riset mahasiswa, khususnya yang berorientasi pada solusi nyata dan inklusif. “Prestasi ini menunjukkan bahwa mahasiswa THP mampu mengintegrasikan ilmu pengetahuan, teknologi, dan kepedulian sosial dalam sebuah karya yang diakui di tingkat internasional,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua Departemen Teknologi Hasil Pertanian Fakultas Pertanian USK, Dr. Ir. Asmawati, S.TP., M.Sc., menyampaikan bahwa capaian Gold Medal ini menjadi motivasi besar bagi departemen untuk terus memperkuat budaya riset sejak dini. Menurutnya, keberhasilan mahasiswa angkatan muda ini membuktikan bahwa pembelajaran dan pendampingan akademik di THP USK berada pada jalur yang tepat.
Keberhasilan Claudia Agatha Manurung dan Jihan Novaliza di ajang I2ASPO 2025 diharapkan semakin mengukuhkan peran Fakultas Pertanian USK sebagai institusi yang konsisten melahirkan mahasiswa berprestasi, inovatif, dan berkontribusi bagi pengembangan ilmu pengetahuan serta kesejahteraan masyarakat.

Leave a comment