Bener Meriah 3 November 2025 — Universitas Syiah Kuala (USK) melalui Program Studi Magister Pengelolaan Sumber Daya Alam (MPSDA) menggelar sosialisasi dan promosi kelas kerjasama di Kabupaten Bener Meriah. Kegiatan berlangsung di Kantor Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH) VI Bener Meriah. 

Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai instansi pemerintah daerah, termasuk perwakilan dinas teknis serta Program Keluarga Harapan (PKH) di Kabupaten Bener Meriah. Kehadiran para pemangku kepentingan ini menunjukkan tingginya komitmen daerah dalam meningkatkan kapasitas sumber daya manusia (SDM) bidang pengelolaan alam dan lingkungan.

Tim MPSDA USK dipimpin oleh Kepala Program Studi MPSDA, Dr. Purwana Satriyo, S.TP, MT, IPM., yang memaparkan peluang dan keunggulan akademik program ini, khususnya bagi aparatur pemerintah dan praktisi pengelolaan sumber daya alam di daerah.

“Program ini dirancang untuk menjawab kebutuhan daerah dalam mendukung pengelolaan sumber daya alam yang lebih ilmiah, berkelanjutan, dan berbasis kebijakan,” ujar Dr. Purwana.

Turut hadir sebagai narasumber sejumlah akademisi senior USK, yaitu:
Prof. Dr. Ir. Abubakar, M.S (Ketua SAU USK)
Prof. Dr. Ir. Hasanuddin, MS (Ketua SAF FP USK)
Dr. Muhammad Idkham, S.TP, M.Si
Dr. Ir. Dahlan, S.Hut., M.Si., IPU
Dr. Siti Hafsah, S.P, M.Si,
Dr. Zaitun, SP, M.Si

Para narasumber menyampaikan pentingnya penguatan kapasitas akademik aparatur daerah, terutama dalam menghadapi tantangan tata kelola lingkungan, pertanian berkelanjutan, mitigasi bencana, hingga perubahan iklim.

Dalam paparannya, Prof. Abubakar menekankan bahwa daerah dengan kekayaan sumber daya alam seperti Bener Meriah membutuhkan SDM unggul untuk memastikan pemanfaatan yang tepat guna dan berpihak pada kesejahteraan masyarakat.

“Kita tidak hanya butuh mengelola alam, tetapi memastikan alam tetap lestari untuk generasi berikutnya,” tegasnya.

Sementara itu, Prof. Hasan menambahkan bahwa kerjasama ini menjadi peluang besar bagi ASN dan praktisi daerah untuk mengembangkan kapasitas akademik sambil tetap menjalankan tugas.

Program MPSDA USK menawarkan sistem pembelajaran kolaboratif yang menggabungkan teori akademik, riset aplikatif, serta pendekatan kebijakan dan praktik lapangan.

Melalui kegiatan ini, USK berharap lebih banyak SDM daerah, khususnya di Bener Meriah, dapat melanjutkan studi dan berkontribusi pada pengelolaan sumber daya alam yang lebih baik.

“Pembangunan daerah tidak hanya soal anggaran, tetapi juga kualitas sumber daya manusianya,” tutup Dr. Purwana.

Sosialisasi ditutup dengan sesi tanya jawab dan penyampaian informasi pendaftaran melalui laman resmi Pascasarjana USK serta kontak Kaprodi MPSDA.

📌 Kontak Pendaftaran MPSDA USK

Website: sps.usk.ac.id
Kaprodi: +62 896-3112-0555
Admin Prodi: +62 853-8194-3550
Email: mpsda@usk.ac.id

Leave a comment