
BANDA ACEH – Keuchik Gampong Riting, Zakaria bersama beberapa orang warga Gampong mendatangi Pusat Riset Mekanisasi dan Perbengkelan Pertanian (Pusmeptan) Universitas Syiah Kuala, Selasa, 5/8/2025. Kunjungan tersebut didampingi oleh Ketua Pokja 3 TP PKK Aceh, Putro Fajriah, ST.
Kehadiran mereka disambut langsung oleh Kepala Pusmeptan USK, Dr. Muhammad Dhafir, ST., M.Si dengan didampingi oleh Peneliti Senior Pusmeptan USK, Prof. Dr. Devianti, S.TP., M.P.
Sebelumnya kepala desa beserta warga juga turut menyambangi Kantor Departemen Teknik Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Syiah Kuala.
Warga Desa Riting ini hadir ke Universitas Syiah Kuala dalam rangka mengikuti kegiatan Kuliah Umum “Smart Agriculture & Plant Health: Inovasi Interdisipliner Keteknikan Medis dan Proteksi Tanaman untuk Pertanian Masa Depan” yang dilaksanakan oleh Tim Pengabdian Masyarakat Kolaborasi Indonesia (PMKI) Skema A Universitas Syiah Kuala (Host), Universitas Sumatera Utara (Mitra) dan Universitas Andalas (Mitra).
Menurut Ketua Tim PMKI USK, Dr. Muhammad Yasar, S.TP., M.Sc, masyarakat desa sengaja di undang ke kampus untuk mendapatkan informasi langsung dari tim pengabdian berupa diseminasi hasil kegiatan yang telah dilakukan selama 6 bulan terakhir.
Sehari sebelumnya, tim PMKI berhasil menggelar kegiatan Launching Rumah Produksi Janeng Riting bersama Rektor USK dan Ketua TP PKK Aceh di Desa Riting Kecamatan Indrapuri Kabupaten Aceh Besar. Rumah Produksi tersebut dilengkapi dengan 5 (lima) alat Teknologi Tepat Guna (TTG) yang dibuat oleh Dosen USK dengan dibantu oleh mahasiswa dan teknisi Pusat Riset Mekanisasi dan Perbengkelan Pertanian (Pusmeptan) USK.
Bertindak selaku narasumber dr. Zulham, M.Biomed, Ph.D dari Universitas Sumatera Utara, Dr. Ir. Eka Candra Lina, SP, M.Si dari Universitas Andalas. Kegiatan tersebut dipandu oleh Dr. Mustaqimah, S.TP., M.Sc dari Universitas Syiah Kuala sebagai moderator. Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Wakil Dekan Akademik Fakultas Pertanian Universitas Syiah Kuala, Prof. Dr. Ir. Hairul Basri, M.Sc.
Kunjungan warga Riting ke Pusmeptan terkait rencana pengembangan teknologi tepat guna lebih lanjut. Nasru, salah seorang warga yang hadir mengaku sangat senang bisa berkunjung dan mendapatkan banyak informasi di kampus. “Kami berharap pembinaan dan pendampingan yang dilaksanakan oleh USK akan terus berlanjut di desa kami”, ungkapnya. Pusmeptan merupakan salah satu pusat riset yang memiliki konsentrasi penelitian untuk pengembangan teknologi pertanian. Pusat riset tersebut dikelola di bawah Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Syiah Kuala.[]

Leave a comment